Kehamilan mungkin adalah hal yang terbaik yang dapat dialami oleh seorang wanita. Kehamilan ini sendiri memberikan pengalaman yang baru bagi wanita tersebut. Tidak hanya pengalaman baru yang menyenangkan, tapi juga pengalaman yang tidak mengenakkan. Ketika hamil, Bunda mungkin merasakan perubahan suasana hati serta bentuk tubuh. Terkadang, perubahan tersebut bisa jadi sangat mengganggu seperti munculnya jerawat di wajah, munculnya stretchmark, konstipasi, nyeri punggung hingga tumit pecah saat hamil.
Hamil membuat kulit ibu mengalami peregangan di beberapa bagian seperti perut, lengan, payudara, kaki, dan tumit. Peregangan pada kulit dan berkurangnya kelembapan kulit pada saat hamil juga bisa menjadi penyebab kulit tumit pecah saat hamil. Nah, bagaimana cara mengatasinya? Bunda mungkin bisa mencoba satu dari beberapa cara di bawah ini.
Batu apung memang dikenal bisa membersihkan sel kulit mati dengan permukaannya yang bertekstur. Setiap mandi, Bunda bisa menggosok bagian tumit dan membilasnya. Namun, jangan gosok kaki terlalu keras karena bisa terjadi iritasi dan malah menyakiti kulit.
Minyak zaitun memiliki kandungan vitamin A, D, dan E yang sangat baik untuk kesehatan kulit. Selain itu, minyak zaitun juga berfungsi sebagai antiinflamasi yang bisa meredakan peradangan pada kondisi tumit pecah yang cukup parah.
Senantiasa mengenakan sandal atau kaus kaki di dalam rumahakan menjaga kelembapan kulit kaki sehingga tumit pecah saat hamil bisa terhindari.
Kulit disekitar tumit yang pecah-pecah seringkali lebih tebal dan lebih kering dibandingkan kulit bagian lainnya sehingga akan terlihat pecah-pecah saat diberi tekanan. Melakukan perendaman dan memberikan pelembab pada kaki akan membantu mengurangi pecah-pecah pada tumit Bunda.
Bunda dianjurkan untuk mengonsumsi setidaknya 2,5 liter air putih setiap harinya. Selain menyehatkan bagi tubuh, meminum air putih yang cukup juga akan memberikan kelembapan bagi kulit dan tumit pecah saat hamil bisa terhindari. Walaupun terdengar berat, ternyata hidup sehat dengan minum air putih itu mudah, lho!
Berubahnya kondisi kulit seperti tumit pecah saat hamil tentu menimbulkan kekhawatiran sendiri terutama karena berkaitan dengan penampilan. Namun begitu, yang terpenting adalah kondisi ibu dan janin tetap sehat selama kehamilan.
Bunda juga harus terus menambah wawasan seputar kehamilan dan persalinan agar bisa mengantisipasi hal-hal yang mungkin saja terjadi selama prosesnya. Untuk itu, manfaatkan aplikasi Sehati yang bisa Bunda unduh di Google Play Store dan Apple Store. Kunjungi juga laman Facebook Sehati dan follow Instagram-nya untuk mendapatkan berita terkini.
Bunda mungkin ingat beberapa waktu lalu Chrissy Teigen, istri dari penulis lagu dan penyanyi John…
Pandemi Covid-19 berdampak pada kita semua. Namun, tahukah, Bunda, bahwa pandemi ini memiliki konsekuensi tersendiri…
Neonatal intensive care unit atau biasa disingkat NICU adalah ruang perawatan intensif bagi bayi yang…
Tidak ada seorang ibu atau ayah yang ingin melahirkan bayi prematur. Akan tetapi, beberapa orangtua…
Vaksinasi Covid-19 terus digencarkan pemerintah untuk mencapai kekebalan komunitas atau herd immunity. Di tengah program…
Masa nifas atau postpartum kerap menjadi masa yang sulit bagi ibu baru. Adaptasi, rasa sakit…