Kaki bengkak pada ibu hamil ternyata sering terjadi. Adapun untuk mengurangi ketidaknyamanan tersebut, Bunda bisa mempraktikkan cara-cara berikut.
Bunda, kaki bengkak pada ibu hamil seringkali tidak bisa dihindari. Ini merupakan salah satu perubahan tubuh selama kehamilan yang menimbulkan perasaan tidak nyaman. Anda jadi sulit beraktivitas, mudah lelah, hingga terpaksa meliburkan dulu sepatu- sepatu cantik yang dimiliki.
Situs What to Expect menyebutkan, perut bukanlah satu-satunya yang membesar selama periode kehamilan. Beberapa bagian tubuh Bunda, terutama kaki, pembengkakan terjadi menjelang sore hari, setelah seharian beraktivitas. Hal ini disebut sebagai edema, dan terjadi pada 75% ibu hamil mulai usia 22–27 minggu hingga waktu melahirkan tiba.
Edema terjadi akibat penimbunan cairan di ruang antar sel. Rahim yang semakin membesar menekan pembuluh darah balik (vena) yang ada dibelakangnya. Tekanan tersebut membuat aliran darah menuju jantung dari kaki Anda terhambat. Akibatnya, terjadi penumpukan darah di pembuluh balik daerah tungkai. Hal ini mengakibatkan tekanan dalam pembuluh darah tersebut meningkat sehingga terjadi perpindahan cairan dari dalam pembuluh darah ke jaringan sekitarnya. Penumpukan cairan di sekitar pembuluh darah inilah yang membuat kaki Anda terlihat membengkak.
Pembengkakan yang terjadi akan menimbulkan ketidaknyamanan khususnya saat mengenakan sepatu dan umumnya akan memberat seiring dengan berjalannya hari dan berkurang saat bagun dipagi hari.
Ya, kaki menjadi bagian pertama tubuh yang mengalami pembengkakan, diikuti oleh bagian tubuh lain seperti tangan dan leher karena pertambahan berat badan selama kehamilan. Namun, Anda harus waspada jika tangan dan/atau wajah membengkak dan berlangsung lebih dari satu hari, atau tidak mengempis meski sudah beristirahat. Pembengkakan berlebihan bisa menjadi tanda pre-eklampsia. Apalagi jika Bunda juga merasakan gejala lain seperti tekanan darah tinggi, kenaikan berat badan drastis, dan sakit kepala berkepanjangan.
Nah, berikut beberapa tips untuk mengurangi pembengkakan selama masa kehamilan.
Setelah Bunda mengerti cara mengatasi pembengkakan pada ibu hamil, tentu masih banyak hal lain seputar kehamilan yang ingin diketahui. Yuk, download aplikasi Sehati untuk pengguna iPhone dan Android dan beri like pada halaman Instagram dan Facebook Ibu Sehati, sehingga Bunda tetap update dengan beragam informasi kehamilan hingga waktu melahirkan tiba.
Bunda mungkin ingat beberapa waktu lalu Chrissy Teigen, istri dari penulis lagu dan penyanyi John…
Pandemi Covid-19 berdampak pada kita semua. Namun, tahukah, Bunda, bahwa pandemi ini memiliki konsekuensi tersendiri…
Neonatal intensive care unit atau biasa disingkat NICU adalah ruang perawatan intensif bagi bayi yang…
Tidak ada seorang ibu atau ayah yang ingin melahirkan bayi prematur. Akan tetapi, beberapa orangtua…
Vaksinasi Covid-19 terus digencarkan pemerintah untuk mencapai kekebalan komunitas atau herd immunity. Di tengah program…
Masa nifas atau postpartum kerap menjadi masa yang sulit bagi ibu baru. Adaptasi, rasa sakit…