Kebutuhan nutrisi ibu menyusui meningkat karena Bunda juga harus memproduksi Air Susu Ibu. Itu sebabnya, makanan yang kaya nutrisi sangat baik dikonsumsi. Asupan protein, sayur-mayur, dan gandum utuh merupakan hal yang penting untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan menjaga produksi ASI. Selain itu, pemenuhan nutrisi dapat dipenuhi melalui tambahan buah-buahan minimal dua porsi sehari. Menyusui dan memompa secara teratur sudah terbutkti dapat meningkatkan produksi ASI, dan selain itu beberapa buah-buahan diperkirakan dapat membantu meningkatkan produksi ASI. Apa saja?
Buah yang masuk kategori sitrus ini merupakan sumber vitamin C yang baik. Ibu menyusui memerlukan vitamin C, lebih banyak dibanding saat hamil. Vitamin C pada bayi berfungsi untuk membantu membangun gigi dan otot. Selain itu, vitamin C juga bisa membantu meningkatkan pertumbuhan dan perbaikan jaringan pada ibu pasca melahirkan. Asupan yang diperlukan adalah sekitar 100 miligram per hari, yang bisa dipenuhi dari dua buah jeruk.
Buah berwarna oranye ini mengandung fitoestrogen yang cukup tinggi. Di dalam tubuh, zat ini akan berlaku layaknya estrogen. Fitoestrogen berperan penting dalam mengatur hormon yang memproduksi ASI. Selain itu, aprikot juga mengandung kalsium, potassium, vitamin A dan C. Semua nutrisi ini sangat baik dalam menjaga kesehatan tubuh ibu dan bayi.
Pepaya (terutama yang berkulit hijau) merupakan sumber galactogogue yang membantu meningkatkan produksi susu. Coba konsumsi ½ mangkuk pepaya dengan makanan penambah produksi ASI lainnya seperti daun katuk dan wortel. Agar lebih praktis, haluskan semua bahan dengan susu almond tawar dan yogurt Yunani, dengan blender. Jadi deh sarapan praktis dan bernutrisi untuk Bunda.
Manfaat utama dari buah blueberry adalah kandungan antioksidan di dalamnya. Menurut WebMD buah berwarna biru ini mengandung antioksidan yang lebih tinggi dibanding buah-buahan lain. Menurut Journal of Health, Population and Nutrition, antioksidan yang dikonsumsi ibu menyusui dapat ‘dinikmati’ bayi dari ASI, dan membantu mencegah penyakit pada bayi.
Sama dengan blueberry, stroberi juga mengandung vitamin C yang tinggi. Kandungan vitamin C di dalamnya dapat membantu memenuhi kebutuhan harian Bunda. Selain itu, stroberi juga mengandung banyak air sehingga membantu ibu tetap terhidrasi. Percayalah, menyusui akan membuat Bunda haus. Dan memang, menyusui membuat ibu perlu minum lebih banyak. kekurangan asupan cairan membuat ibu merasa kelelahan.
Kalium merupakan mineral yang penting dikonsumsi ibu hamil. Namun menjaga asupan kalium saat menyusui juga penting. Bahkan sebagai ibu menyusui, kebutuhan Bunda akan kalium akan meningkat. Mineral ini dapat membantu menjaga kadar cairan dan keseimbangan elektrolit dalam tubuh Bunda.
Kebutuhan Bunda akan kalium adalah sekitar 5.100 miligram. Satu buah pisang mengandung sekitar 450 miligram kalium. Selain dari pisang, Bunda juga dapat memenuhi kebutuhan mineral ini dari makanan lain seperti kentang.
Seperti halnya pisang, buah ini mengandung potassium. Jumlahnya lebih banyak dari pisang, yaitu sekitar 975 miligram per buah. Selain itu, alpukat juga mengandung protein nabati, sekitar 2 gram per porsi. Alpukat juga kaya akan asam lemak tak jenuh yang penting bagi pertumbuhan sel-sel dalam tubuh.
Buah yang banyak ditemukan di Indonesia ini mengandung kalori tinggi, yang penting bagi ibu menyusui. Kebutuhan asupan kalori Bunda saat menyusui bisa meningkat hingga 400 kalori per hari. Buah ini juga sangat kaya serat, sehingga membuat Bunda merasa kenyang lebih lama dan mencegah sembelit.
Cantaloupe adalah variasi melon yang kita kenal sebagai melon kuning. Varian melon ini mengandung 50 gram vitamin C dalam 100 gram. Jumlah ini akan sanggup memenuhi setengah kebutuhan vitamin C ibu menyusui. Selain itu, buah ini juga mengandung banyak air yang membantu Bunda tetap terhidrasi.
Mengonsumsi makanan tinggi nutrisi, termasuk buah-buahan di atas, selain membantu pemulihan Bunda pasca-persalinan, juga membantu memenuhi kebutuhan nutrisi saat menyusui. Akan tetapi hingga saat ini belum ada bukti medis yang mengenai efek buah terhadap peningkatan produksi ASI.
Bunda mungkin ingat beberapa waktu lalu Chrissy Teigen, istri dari penulis lagu dan penyanyi John…
Pandemi Covid-19 berdampak pada kita semua. Namun, tahukah, Bunda, bahwa pandemi ini memiliki konsekuensi tersendiri…
Neonatal intensive care unit atau biasa disingkat NICU adalah ruang perawatan intensif bagi bayi yang…
Tidak ada seorang ibu atau ayah yang ingin melahirkan bayi prematur. Akan tetapi, beberapa orangtua…
Vaksinasi Covid-19 terus digencarkan pemerintah untuk mencapai kekebalan komunitas atau herd immunity. Di tengah program…
Masa nifas atau postpartum kerap menjadi masa yang sulit bagi ibu baru. Adaptasi, rasa sakit…